I'M LOVIN'IT (McDonald's)




McDonald merupakan salah satu brand fast food ternama yang ada di dunia. Brand ini yang memiliki  lebih dari 300.000 franchise dan masih berkembang dibeberapa negara. McDonald dibentuk pada tahun 1940 oleh dua bersaudara yang lalu dibeli oleh corporation untuk dikembangkan diseluruh dunia. Setelah menjadi brand ternama mereka mulai meluncurkan campaign yang dapat menarik perhatian para pembelinya. Campaign yang mereka buat tidak hanya menarik perhatian tapi juga dapat membangun nama dan memperkenalkan McDonald kepada calon pembelinya.

Semenjak mereka memulai campaign ini terdapat 5 tagline terbaik yang dipilih dan dilihat seberapa besar impact terhadap penjualannya. Look for the Golden Arches! (1960), Two all-beef patties, special sauce, lettuce, cheese, pickle, onion in the sesame seed bun. (1974), You deserve a break today (1971), dan It's a good time for the great taste of McDonald's (1984) merupakan beberapa tagline terbaik dari tahun 1960 hingga 2000. Namun pada tahun 2003, McDonald membuat campaign yang memiliki tagline yang lebih menarik dibandingkan dengan tagline sebelumnya yaitu i'm lovin'it. Mereka tidak hanya menaruh tagline tersebut pada media cetak tapi juga membuat jiggle yang digunakan untuk iklan radio dan video. Jinggle yang mereka buat dapat membuat para pelanggan atau yang mendengarnya dapat mengulang jinggle tersebut dikepalanya tanpa menyadarianya. I'm lovin'it itu sendiri memiliki arti bahwa setiap makanan, fasilitas, dan pelayanan McDonald sangat memuaskan sehingga dapat membuat para pelanggan mengatakan mereka mencintai McDonald. Dikarenakan keberhasilan dari tagline, McDonald terus menggunakannya hingga tahun 2006 dan pada akhirnya McDonald membuat campaign baru yang kurang disukai oleh para pelanggannya.

Komentar

Postingan Populer